Senin, 11 November 2013

FIXED GEAR FREESTYLE (FGFS)





Fixed Gear Bike Freestyle atau sering di sebut Fixed Gear Freestyle (FGFS) merupakan salah satu olahraga extreme yg mulai digemari saat ini. Tidak Jauh beda dengan sepeda BMX Freestyle olahraga extreme FGFS ini mempunyai trick atau bisa di sebut gaya freestlyenya sama dengan sepeda BMX, hanya bedanya dengan sepeda BMX, sepeda FGFS ini menggunakan gear yang tetap (Fixed Gear).

Sepeda Fixed Gear ini mempunyai nama lain yaitu Sepeda FIXIE. Sepeda fixie adalah sepeda yang digunakan kaum pengantar pos/koran/majalah, yang biasa dikenal dengan kurir di wilayah Amerika Serikat sana. Mereka mengalami masalah lead time pada saat mendeliver paket mereka karena kondisi kota New York yang begitu padat. Makanya mereka memilih sepeda sebagai altrernative, dan hasilnya memuaskan dengan lead time delivery berkurang dan pengiriman yang jauh lebih cepat.

Fixie Bike, yang menggunakan Fixed Gear, akan membuat ayunan pedal terus berputar seiring dengan perputaran roda belakang, sehingga untuk melakukan pengereman, maka si pengendara harus mengurangi putaran pedal dengan cara gaya melawan arah putaran pedal.. atau biasa di sebut dengan sistem ‘door trape’. Jika tidak biasa mengunakan sepeda Fixed Gear Ini akan kesusahan saat mengerem sepeda ini. Jika anda ingin mengetahui lebih lanjut tentang Sepeda Fixed Gear ini atau biasa di sapa Sepeda FIXIE anda bisa melihat film PREMIUM RUSH. Di film tersebut menceritakan tentang tukang pengirim surat yang menggunakan sepeda Fixie alias Fixed Gear Bike.


Dan ini adalah Vidio Fixed Gear Freestyle (FGFS)
Vidio ini adalah Interview tentang Profesional Fixed Gear Rider yang bernama Edwonka From USA


Tentang Vidio Fixed Gear Freestyle lainnya bisa di lihat di Fixedgear.tv

Tidak ada komentar:

Posting Komentar